Laman

Rabu, 12 Juni 2013

Hubungan Antara Komputasi Modern Dengan Parallel Processing

Kinerja komputasi dengan menggunakan paralel processing itu menggunakan dan memanfaatkan beberapa komputer atau processor untuk menemukan suatu pemecahan masalah dari masalah yang ada. Sehingga dapat diselesaikan dengan cepat daripada menggunakan satu komputer saja. Komputasi dengan paralel processing akan menggabungkan beberapa processor, dan membagi-bagi tugas untuk masing-masing processor tersebut. Jadi, satu masalah terbagi-bagi penyelesaiannya. Tetapi ini untuk masalah yang besar saja, komputasi yang masalah kecil, lebih murah menggunakan satu processor saja.
Hubungan antara komputasi modern dan parallel processing sangat berkaitan, karena penggunaan komputer saat ini atau komputasi dianggap lebih cepat dibandingkan dengan penyelesaian masalah secara manual. Dengan begitu peningkatan kinerja atau proses komputasi semakin diterapkan, dan salah satu caranya adalah dengan meningkatkan kecepatan perangkat keras. Dimana komponen utama dalam perangkat keras komputer adalah processor. Sedangkan parallel processing adalah penggunaan beberapa processor (multiprocessor atau arsitektur komputer dengan banyak processor) agar kinerja computer semakin cepat.

Sumber :

Komentar :

Komputasi modern biasanya dikaitkan dengan penggunaan computer yang lebih dari satu karena pada dasarnya cakupan pengerjaan dari komputasi modern itu sendiri yaitu sangat banyak, sehingga dibutuhkan parallel processing yang bisa membatu agar kinerja dari komputasi modern menjadi semakin cepat karena adanya penggunaan beberapa processor.

[Artikel] Komputasi dan Parallel Processing

Komputasi
        Komputasi adalah sebuah istilah umum untuk segala jenis pemrosesan informasi untuk menemukan pemecahan masalah dari data input dengan menggunakan suatu algoritma. Komputasi merupakan sebuah subjek dari Komputer Sains, yang menganalisa apa yang bisa maupun tidak bisa dilakukan secara komputasi. Hal ini ialah apa yang disebut dengan teori komputasi, suatu sub-bidang dari ilmu komputer dan matematika.
Secara umum, iIlmu komputasi adalah bidang ilmu yang mempunyai perhatian pada penyusunan model matematika dan teknik penyelesaian numerik serta penggunaan komputer untuk menganalisis dan memecahkan masalah-masalah ilmu (sains). Pembelajaran dari teori komputasi terfokus untuk menjawab pertanyaan pokok tentang hal apa saja yang bisa dilakukan komputasi terhadapnya dan ketersediaan resource (sumber daya) yang dibutuhkan untuk melakukan komputasi tersebut. Untuk menjawab pertanyaan pertama, computability theory (teori komputabilitas) menguji masalah-masalah komputasi mana yang dapat dipecahkan oleh berbagai model komputasi. Pertanyaan kedua dialamatkan untuk teori kompleksitas komputasi, yang mempelajari waktu dan biaya yang berhubungan dengan pemecahan masalah komputasi. Dalam penggunaan praktis, biasanya berupa penerapan simulasi komputer atau berbagai bentuk komputasi lainnya untuk menyelesaikan masalah-masalah dalam berbagai bidang keilmuan, tetapi dalam perkembangannya digunakan juga untuk menemukan prinsip-prinsip baru yang mendasar dalam ilmu.
        Komputasi juga sering diartikan sebagai sebuah komputer secara fisik. Sebagai contoh dari sistem fisik yaitu komputer digital, komputer quantum, komputer penganalisa DNA, dan komputer molekular. Sudut pandang ini dipelajari di cabang ilmu teori fisik yang disebut Physic of Computation. Bahkan ada sudut pandang yang lebih radikal berbasis dalil Digital Physic yang menyatakan bahwa evolusi alam semesta itu sendiri adalah sebuah proses komputasi – disebut Pancomputationalism.

Paralel Processing
Parallel Processing merupakan salah satu teknik yang digunakan dalam komputasi, yaitu teknik yang menggunakan dua atau lebih processor dalam melakukan komputasi dan dilakukan secara bersamaan. Idealnya, parallel processing membuat program berjalan lebih cepat karena semakin banyak processor yang digunakan. Tetapi dalam praktek, seringkali sulit membagi program sehingga dapat dieksekusi oleh processor yang berbeda-beda tanpa berkaitan di antaranya.  
Sebagian besar komputer hanya mempunyai satu processor, namun ada yang mempunyai lebih dari satu. Bahkan juga ada komputer dengan ribuan processor. Komputer dengan satu processor dapat melakukan parallel processing dengan menghubungkannya dengan komputer lain pada jaringan. Namun, parallel processing ini memerlukan software canggih yang disebut distributed processing software.
Parallel processing berbeda dengan multitasking, yaitu satu processor mengeksekusi beberapa program sekaligus. Parallel processing disebut juga parallel computing.
Sumber :

Komentar :

Banyak perkembangan-perkembangan baru dalam arsitektur komputer yang didasarkan pada konsep pemrosesan paralel. Pemrosesan paralel dalam sebuah komputer dapat didefinisikan sebagai pelaksanaan instruksi-instruksi secara bersamaan waktunya. Sekalipun didukung oleh teknologi prosesor yang berkembang sangat pesat, komputer sekuensial tetap akan mengalami keterbatasan dalam hal kecepatan pemrosesannya. Konsep keparalelan itu sendiri dapat ditinjau dari aspek design mesin paralel, perkembangan bahasa pemrograman paralel atau dari aspek pembangunan dan analisis algoritma paralel. Algoritma paralel itu sendiri lebih banyak difokuskan kepada algoritma untuk menyelesaikan masalah numerik, karena masalah numerik merupakan salah satu masalah yang memerlukan kecepatan komputasi yang sangat tinggi.

Selasa, 11 Juni 2013

Just Once

Can I love you?
I have something I want to say
But my lips are heavy
My heart has words
That it couldnt say even once
Youre getting farther away
When I still have words I couldnt say

My dear

I swallowed those words into my heart
Like a fool even though it hurts,
I only want you
Please love me just once

Can I crazily call out your name just once?
Because of my heart
I want to go closer to your side
I tell you that its alright
That Im here right now

My dear

Even though I get bruised
By embracing you in my heart
Even though it hurts, I only want you
Please love me just once

Can I crazily call your name just once?
Because of my heart
I want to go closer to your side

Do you know about my clumsy love?
As I see you turn away, I cant say anything
So I will just place all my love
Inside my heart
Please love me

Can I crazily call out your name just once?
Because of my heart
I want to go closer to your side
In order to tell you
I want to go closer to your side
I love you

The person I miss

Kamis, 02 Mei 2013

Nonton Running Man itu… Hiburan Banget dan Nagih!!! ^^



Mungkin dari kebanyakan orang yang menyukai k-pop atau yang berhubungan dengan korea, nama acara “Running Man” sudah tidak asing lagi bagi mereka. Tapi bagi yang belum tahu, apa sih Running Man itu? Yuk, kita simak sekilas tentang Running Man. Cekidot….
Running Man adalah sebuah variety show dari Korea Selatan, merupakan bagian dari SBS Good Sunday. Episode pertama Running Man disiarkan pada tanggal 11 Juli 2010. Ini merupakan varshow yang lain dari biasanya. Dalam variety show ini, para cast diberikan beberapa misi tiap episode yang mengharuskan mereka berlari.
Para cast tersebut diantaranya: Yoo JaeSuk, Ji SukJin, Kim JongKook, Kang HeeGun(Gary), Ha DongHoon(Haha), Song JiHyo, dan Lee GwangSoo. Song JoongKi juga sebelumnya merupakan cast tetap Running Man, tapi dia mengundurkan diri di episode 41 karena sibuk dengan dramanya.


          Sampai sekarang memasuki tahun 2013 acara ini masih berlanjut hingga episode terbarunya yaitu 142. Dan sepertinya penggemar acara ini pun bertambah semakin banyak. Termasuk saya ^^. Pada awalnya saya juga tidak begitu tertarik dengan acara ini, tetapi pada 2 bulan terakhir di tahun 2012 saya mencoba untuk menonton acara ini berkat rekomendasi dari teman-teman yang mengatakan kalau acara ini menghibur, seru dan nagih. Dan terbukti setelah saya menonton beberapa episode, saya jadi tertari untuk mengikuti terus acara ini. Menurut saya, acara ini memang beda dari acara-acara yang lain. Hiburan banget, bikin ketawa karena kekonyolan dari para cast-nya, enggak ngebosenin karena setiap episode memiliki latar tempat yang berbeda baik indoor atau outdoor, kreatifitas dan totalitas dari para crew acara dan cast-nya itu keren dan enggak setengah-setengah. Nagih! Kenapa begitu, karena dari episode 1-142 (episode terbaru) memiliki tema yang berbeda dengan latar tempat, guest star dan misi yang berbeda sehingga bikin penasaran untuk segera mengetahui episode-episode selanjutnya.
          Pada dasarnya saya mengagumi semua cast acara ini, karena setiap cast memiliki kelebihan dan kekurangnya masing-masing. Tapi saya paling salut dengan Song JiHyo, dia adalah satu-satunya cast wanita tetap di Running Man sampai  sekarang. Meskipun dia anggota cast wanita satu-satunya, tetapi dia bisa mengimbangi permainan dari cast lainnya. Hal ini dapat dilihat dari beberapa episode Song JiHyo bisa mendapatkan running ball dan lolos dari hukuman. Dan mungkin ini merupakan salah satu yang menjadi daya tarik dari Running Man.
Selain mengibur, banyak hal positif yang dapat diambil dari menonton acara ini yaitu pertama, belajar bahasa korea dan inggris. Karena dari yang saya tahu, banyak fanpage (halaman penggemar/website penggemar) yang menyediakan sudah dengan subtitle. Kedua, kita bisa mengetahui tempat-tempat yang menarik dan bagus untuk rekomendasi tempat wisata apabila kita ingin melakukan perjalana ke negeri gingseng tersebut. Ketiga, mengetahui kebudayaan dan berbagai macam makan yang tedapat dikorea. Karena ada dibeberapa episode *saya lupa episode berapa aja ^^;;* yang menampilkan tempat-tempat yang menjual berbagai makan baik itu makanan berat ataupun makanan ringan seperti cemilan-cemilan yang dijual oleh apada pedagang kaki lima. Keempat, bisa mengetahui gaya berpakaian/style fashion yang unik dan menarik sehingga bisa digunakan untuk rekomendasi kita dalam berpakaian agar tidak terlihat membosankan. Jadi wajar saja kalau acara running man ini sampai memiliki penggemar di berbagai Negara dan sepertinya akan terus bertambah. Hal ini dapat terlihat di Running Man episode 133 dan 134. Dimana acara ini melakukan pejalanan penggambilan gambar di Macau dan di Vietnam yang bertajuk “Running Man Asia Race”. Selama berada di kedua Negara tersebut dapat dilihat kerumunan para penggemar yang begitu banyak baik itu di bandara dan tempat-tempat yang dikunkjungi oleh Running Man.
Dari gossip-gosip yang beredar, Running Man juga akan mengunjungi Indonesia loh.. tapi belom tahu kapan, dimana mereka akan menggambil gambar dan siapa saja yang menjadi guest star-nya. Jadi, kita tunggu saja nanti official announcement dari pihak Running Man.
          Sekian komentar saya hari ini tentang Running Man, jadi bagi kalian yang tertarik untuk menonton Running Man, bisa searching-searching di Youtube yang sudah tersedia dengan beberapa macam subtitle.  

Minggu, 28 April 2013

Barefoot Friends di Jogjakarta


Demi syuting program Barefoot Friends yang tayang di stasiun TV SBS, beberapa bintang populer Korea tengah berada di Indonesia. Mereka adalah Yoo Se Yoon, penyanyi Yoon Jong Shin, Kim Hyun Joong (SS501), UEE (After School), Kim Bum Soo, aktor Yoon Shi Yoon.
Dikutip dari sebuah akun twitter @KRIS_0707 “Kim Hyun Joong di pasar Malioboro.”  Dalam salah satu scene, ada adegan di mana Kim Hyun Joong harus belanja di pasar Malioboro Jogjakarta. Namun tampaknya syuting tersebut mengalami gangguan karena terlalu banyak fans yang berkerumun.
Dari fancam yang beredar, nampak bagaimana Kim Hyun Joong sempat ditarik-tarik oleh fans yang berkerumun. Selain itu ada pula video yang menunjukkan artis tersebut harus bersembunyi di minimarket demi hindari fans. 
Bahkan ada yang menyebut Kim Hyun Joong yang memakai jaket dan baju merah tersebut sempat terluka wajahnya. Dengan keadaan seperti ini, entah apakah syuting Barefoot Friends bisa berjalan seperti semestinya.
Dan berbagai cerita unik terjadi saat Kim Hyun Joong, Yoon Shi Yoon dan bintang Korea lainnya melakoni syuting 'Barefoot Friends' di Yogyakarta. Berbagai kejadian lucu mewarnai proses syuting mereka di Kota Gudeg ini. 
Berbagai foto yang beredar di dunia maya menunjukkan kegiatan mereka saat syuting di Malioboro. Salah satu foto yang diunggah akun @dRidwanmas menunjukkan Kim Hyun Joong tengah berjualan gudeg. Bahkan, ada netizen yang menyebutkan aktor "Boys Before Flower" dan "Playful Kiss" ini sempat membuat sambal. "Dodol gudeg critane," ujar akun Twitter tersebut. 
Para fans dan masyarakat setempat pun langsung mengerumuni stan gudeg yang didatangi Kim Hyun Joong. Lain Kim Hyun Joong, lain pula Yoon Shi Yoon. Pemeran Kim Tak Gu di serial "Bread, Love and Dreams" ini tampak membeli ronde di salah satu pedagang kaki lima. 
Lucunya, netter menyebutkan aktor serial "Flower Boy Next Door" ini sempat kekurangan uang. Di fotonya yang beredar, pedagang tersebut tampak melirik Shi Yoon dengan wajah khawatir. "YOON SI YOON lagi tuku ronde, tapi duite kayake kurang," terang akun Twitter @infosenijogja. 
Rencananya, proses syuting Kim Hyun Joong cs ini masih akan berlanjut di Yogyakarta. Menurut keterangan netizen, mereka akan melanjutkan syutingnya di Candi Prambanan pada Sabtu, (27/4).

Credit: